Kamis, 23 Maret 2017

Daun Seledri



Seledri (Apium graveolens L.) adalah sayuran daun dan tumbuhan obat yang biasa digunakan sebagai bumbu masakan. Beberapa negara termasuk Jepang, Cina dan Korea mempergunakan bagian tangkai daun sebagai bahan makanan. Di Indonesia tumbuhan ini diperkenalkan oleh penjajah Belanda dan digunakan daunnya untuk menyedapkan sup atau sebagai lalap. Penggunaan seledri paling lengkap adalah di Eropa: daun, tangkai daun, buah, dan umbinya semua dimanfaatkan.


Kandungan Daun Sledri
Kalium
Seledri mengandung kalium yang merupakan elektrolit/mineral penting bagi tubuh. Manfaatnya yaitu untuk mengatur keseimbangan asam basa serta menjaga aktivitas jantung supaya tetap sehat. Manfaat lain dari kalium yaitu untuk membantu proses pemecahan karbohidrat serta untuk membentuk otot. Dalam satu porsi jus seledri mengandung sekitar 1.050 gram kalium.
Folat
Nutrisi lain yang terkandung dalam seledri yaitu folat yang merupakan jenis vitamin B. Manfaatnya yaitu untuk membantu tubuh dalam memproduksi dan memecah protein. Jika asupan asam folat kurang maka akan mangakibatkan sariawan, anemia, diare dan masalah rambut.
Kalsium
Seperti yang kita ketahui bahwa kalsium tergolong sebagai salah satu jenis mineral penting bagi tubuh. Fungsi utama kalsium yaitu untuk menjaga struktur rangka tulang dan menjaga kesehatan gigi. Disamping itu, kalsium ljuga berperan pentig dalam membantu mengirimkan informasi yang melalui sistem saraf serta proses penyempitan dan pelebaran pembuluh darah.
Antioksidan
Seperti halnya sayuran pada umumnya, seledri juga memiliki kandungan antioksidan yaitu fitonutrien, flavonoid, fenolik, flavon, fitosterol dan stilbenoids yang bermanfaat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
 Vitamin K
Manfaat lain yang bisa anda proleh dari seledri yaitu vitamin K yang berguna untuk mendukung pembekuan darah sehingga bermanfaat dalam proses penyembuhan luka. Jika asupan vitamin K kurang maka tubuh akan mengalami pendarahan dan bahkan jika terjadi luka akan sulit untuk disembuhkan. Selain itu vitamin K juga berperan dalam membantu menjaga kesehatan tulang bersama dengan kalsium.
Serat
Seledri juga menyediakan kandungan serat yang dibutuhkan untuk sistem pencernaan. Manfaatnya untuk memperlancar pencernaan sehingga mencegah sembelit dan membantu program diet sehat bagi yang ingin menurunkan berat badan.

Manfaat Daun Seledri bagi Kesehatan
Obat Penurun Panas
Sifat air perasan seledri yang dapat mendinginkan suhu tubuh dapat dimanfaatkan sebagai obat penurun panas.

Cara meramunya adalah :
Tumbuklah daun seledri secukupnya
peras hasil tumbukan tersebut untuk mendapatkan airnya
Oleskan ke kepala anak yang terserang demam

Menurunkan kadar kolesterol dalam darah
Cara meramu obatnya dengan cara:
Tumbuklah 100 gr seledri hingga halus.
Tambahkan air matang dan masak hingga mendidih
Saring air yang mendidih tersebut
Anda bisa menambahkan madu sebagai perasa yang menggantikan gula
Minum ramuan tersebut dua kali sehari.

Mengobati Mata kering
Seledri memiliki kandungan vitamin A dan beta karotin yang berfungsi sebagai antioksidan flavonoid alami. Ia di butuhkan oleh tubuh untuk menjaga selaput lendir, mata, dan kulit agar tetap sehat. Untuk itu jika anda mengalami mata yang kering, perih, dan gatal jangan menguceknya hingga menyebabkan iritasi. Cukup ramulah obat menggunakan daun seledri ini.

Cara meramunya yaitu:
Tumbuk daun seledri bersamaan dengan daun bayam dan daun kelor.
Setelah tumbukan halus, tambahkan sedikit garam dan air
Minumlah campuran tersebut tiga kali sehari untuk hasil yang optimal.

Mengobati Anemia
Kondisi tubuh yang lemah, letih, lesu karena anemia tentu saja sangat mengganggu aktifitas bukan? Nah, anda bisa menggunakan ramuan daun seledri untuk mengatasi kondisi tersebut. Kandungan folat dalam daun seledri dapat digunakan untuk membantu mengobati anemia.

Cara meramunya yaitu:
Buatlah jus dengan campuran dari daun seledri, nanas, madu dan air.
Minumlah secara rutin campuran jus tadi setiap hari hingga kondisi tubuh terasa vit kembali.

Mengobati penyakit Rematik.
Rematik adalah penyakit yang menyerang tulang. Kandungan vitamin K pada daun seledri dapat membantu tubuh untuk menggunakan kalsium yang baik untuk tulang. Oleh karena itu daun seledri juga bisa digunakan untuk mengobati tulang.
Caranya cukup mudah, anda bisa menggunakan daun seledri sebagai sayur sampingan untuk lalapan makanan sehari-hari.

Efek Samping Daun Seledri

Alergi
Jika anda tidak terbiasa dengan aroma seledri, maka sebaiknya anda tidak mengkonsumsinya.  Bagi orang yang sensitif dengan aroma seledri, daun tanaman ini tidak berfungsi sebagai obat, namun justru dapat menyebabkan alergi. Gejalanya bisa berupa gatal, kulit memerah, pembengkakan pada mulut dan rasa pusing. Ia juga bisa menyebabkan masalah gangguan pada perut, dan yang paling parah, bisa beresiko koma hingga meninggal dunia.
Seledri mengandung senyawa furanocoumarins. Senyawa ini dapat menjadi bumerang bagi yang tidak terbiasa memakan seledri. Ia dapat memicu kulit mereka menjadi sensitif terhadap cahaya matahari (potosensitif).

Pendarahan dan kontraksi uterine bagi wanita hamil
Daun seledri juga tidak baik untuk dikonsumsi secara berlebihan bagi wanita hamil. Ia dapat memicu terjadinya pendarahan dan kontraksi uterine. Oleh karena itu jika anda adalah seorang ibu yang sedang berada dalam masa kehamilan. Perhatikanlah kadar konsumsi daun ini sehingga tidak membahayakan janin yang ada dalam perut anda.

Bersifat karsinogen jika dipanaskan ulang
Seledri termasuk dalam daftar makanan yang tidak boleh dipanaskan ulang. Kandungan nitrat pada seledri, seperti halnya pada bayam yang jika dipanaskan ulang akan berubah menjadi asam nitrat. Asam nitrat inilah yang berbahaya bagi tubuh. Ia beresiko memicu tumbuhnya kanker.

Jadi, meskipun seledri memiliki banyak manfaat, sebagaimana yang sudah disebutkan sebelumnya, namun ia tidak baik jika dipanaskan ulang. Manfaat tersebut akan hilang dan berganti menjadi penyakit yang mematikan yaitu kanker yang sangat berbahaya bagi tubuh kita.

Sekarang tumbuhan sudah dijadikan obat herbal karena kandungannya yang sangat banyak dan penuh manfaat. Silahkan pahami kondisi tubuh anda apakah cocok untuk menggunakan daun seledri ini sebagai salah satu alternati pengobatan ataukah tidak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar